Website edukasi saham, ekonomi makro, rekomendasi, investasi saham, analisis saham dan strategi trading.

Modal Kecil untuk Trading dan Investasi Saham

El Heze
Saat ini aktivitas membeli menjual saham bisa anda lakukan di mana saja asal anda terkoneksi internet. Demikian juga dengan modal yang anda butuhkan untuk membeli saham. Membeli dan menjual saham tidak membutuhkan modal besar. 

Setelah Bursa Efek Indonesia (BEI) mengubah satuan perdagangan di mana sebelum 6 Januari 2014 di mana 1 lot = 500 lembar, dan sekarang 1 lot = 100 lembar, maka anda semakin mudah membeli saham-saham dengan modal yang relatif lebih kecil. Baca juga: Modal Minimal Trading/ Investasi Saham.

Baik trading maupun invesastasi saham, anda bisa membelinya dengan modal kecil. Di pasar saham, ada banyak saham yang nominalnya relatif rendah namun likuid. Sebagai contoh, PGAS, ASRI, PWON, WSKT dan masih banyak saham2 lainnya. Anda hanya perlu mempelajari analisis teknikal untuk bisa memilih saham yang bagus. 

Demikian juga dengan investasi. Membeli saham untuk investasi, kita bisa mengamati fasilitas2 dan produk yang ada di sekitar kita yang selalu dibutuhkan semua orang. Jalan tol ada PT Jasamarga (JSMR). Produk yang anda gunakan sehari-hari seperti sabun mandi, shampo ada PT Unilever (UNVR). 

Kemudian setiap hari anda pergi ke ATM. Anda bisa mengamati saham-saham perbankan seperti PT Bank BCA (BBCA), PT Bank Mandiri (BMRI) dan lain-lain. Kemudian ada juga produk yang memiliki brand yang sangat melekat di masyarakat. Contohnya Indofood.  

Anda bisa menginvestasikan modal anda pada perusahaan2 tersebut, dan anda bisa menggunakan sistem menabung saham. Jadi, anda tidak butuh modal besar untuk investasi. Baca juga: Saham Bagus Pilihan Investasi Penulis.  Baca juga: Penjelasan Cara Menabung Saham.

Anda hanya perlu selektif memilih saham-saham yang bagus, baik untuk trading maupun investasi. Pilihlah saham-saham yang memiliki fundamental bagus untuk investasi yang produknya bisa terus berjaya sampai kapanpun. 

Kalau anda seorang trader, pilihlah saham-saham yang memiliki memiliki pola dan teknikal yang mendukung untuk trading. Bukankah lebih baik kita bisa membeli saham yang bagus, dan kemudian bisa tidur dengan tenang tanpa beban psikologis? 

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan bertanya apapun tentang saham, saya sangat welcome terhadap komentar rekan-rekan.