Website edukasi saham, ekonomi makro, rekomendasi, investasi saham, analisis saham dan strategi trading.

Tips Memilih Saham untuk Trading

Para pemula yang pertama kali terjun ke dunia saham seringkali bingung harus memilih saham apa yang kira-kira bagus untuk ditradingkan. Hal ini wajar karena sebagai pemula mereka belum paham banyak hal di pasar saham. Selain itu, pemula pasti pertama kali akan kesulitan memilih saham. Mengapa?

Karena jumlah saham yang ada di Indonesia cukup banyak (walaupun yang likuid hanya sedikit), sehingga pemula terkadang kesulitan kalau harus memilih jenis saham yang ingin ditradingkan. Di pos ini, saya akan memberikan beberapa tips pada anda mengenai bagaimana cara memilih saham untuk trading: 

1. Pilihah saham yang menarik perhatian anda 

Kalau anda masih bingung gimana cara memilih saham untuk trading, pilihlah saham yang menarik perhatian anda. Misalnya, dari banyak jenis saham anda melihat ada saham yang sering naik 5%, sehingga saham ini menjadi perhatian anda dibandingkan saham2 lainnya. 

Saham2 yang menarik perhatian ini bisa mulai anda cermati terus pergerakannya dan anda amati juga pola teknikalnya. Pada umumnya, saham2 yang menarik perhatian bisa jadi merupakan saham yang cocok untuk anda. Cara ini adalah cara yang paling dasar dan bisa anda lakukan apabila anda benar2 masih buta dengan pasar saham. 

Salah satu cara menemukan saham yang menarik perhatian adalah dengan mengamati terus market running trade selama jam trading. Mengapa running trade? Apa kegunaan anda mengamati running trade? Baca pos saya disini: Kegunaan Mengamati Running Trade Saham. 

2. Pilih saham yang sektornya sedang trending 

Pilih saham2 yang sedang hot topic. Sebagai contoh, harga batubara sedang naik kencang dalam beberapa hari. Maka, anda bisa coba melihat dan mentradingkan saham2 tambang batu bara seperti INDY, HRUM, PTBA. Dalam hal ini, berarti anda juga harus sering baca berita untuk mengetahui saham2 yang sedang banyak diburu oleh pemain saham. 

3. Pilih perusahaan yang konsisten membagi dividen setiap tahun, dengan jumlah stabil 

Perusahaan yang membagi dividen secara konsisten dengan jumlah dividen yang konsisten, biasanya pergerakan harga sahamnya cenderung lebih stabil. Kalau anda pemula, anda sebaiknya mencari saham2 yang pergerakannya cenderung stabil. 

Itulah ketiga cara / tips untuk memilih saham dalam trading. Faktor utama yang bisa membuat anda mencetak profit di pasar saham adalah terkait dengan kemampuan anda memilih saham. 

Sebenarnya ada cara yang sangat jitu untuk memilih saham (screening saham) trading yang bisa memberikan profit yang lebih konsisten di pasar saham. Terkait tips memilih saham untuk trading untuk pemula level master, dan mencari saham2 yang potensial naik 5-10% dalam sehari, anda bisa memperoleh materinya sebanyak 314 halaman disini: Buku Panduan Memilih Saham Bagus. 

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan bertanya apapun tentang saham, saya sangat welcome terhadap komentar rekan-rekan.