Website edukasi saham, ekonomi makro, rekomendasi, investasi saham, analisis saham dan strategi trading.

Prediksi IHSG untuk Jangka Panjang

El Heze
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Indonesia pada tanggal 24 Maret 2016 sudah mampu memecahkan rekor tertinggi yang baru, yaitu sempat berada di harga tertinggi (high) 5.581. Sebuah rekor yang akhirnya terpecahkan juga, dimana rekor ISHG sebelumnya adalah 5.524 yang berhasil dicetak pada Bulan Maret 2015. 

Melihat IHSG yang terus memecah rekor tertinggi, prediksi saya IHSG kedepan akan terus menanjak. Baca juga: Prediksi IHSG 2017. Kalau kita flashback sampai 10 tahun kebelakang, IHSG kita masih bertengger di posisi 1.500-an. Sekarang? Sudah bertengger di 5.581. Artinya, selama 10 tahun IHSG sudah naik hampir 4 kali lipat. 

Setiap kali IHSG menyentuh rekor tertinggi baru (dengan catatan ekonomi tidak lesu, maka IHSG bisa terus melanjutkan kenaikannya), hal ini sebenarnya merupakan sinyal pada para pemain saham bahwa IHSG sebentar lagi akan melanjutkan uptrendnya. Namun, perlu anda ingat, saya mengatakan ini untuk jangka panjang, bukan jangka pendek.

Jadi, kalau IHSG nantinya terjadi koreksi, entah mungkin ke 5.400 atau ke 5.300 anda jangan berpikir kalau saya salah dalam menganalisis, karena sesungguhnya dalam jangka pendek IHSG tidak mungkin naik terus, namun pergerakan IHSG layaknya gelombang, yaitu selalu naik-turun. Namun, yang saya bahas sekarang bukan gelombang IHSG-nya, tetapi IHSG dalam jangka panjang. 

Oke, lalu bagaimana prediksi IHSG untuk jangka panjang?

Di paragraf kedua saya sudah mengatakan selama 10 tahun, IHSG bisa naik hampir 4 kali lipat. Nah, seiring dengan perkembangan zaman, ekonomi pasti akan maju. 20 tahun lalu, handphone hanya bisa digunakan untuk telepon dan kirim SMS. Saat ini, handphone sudah bisa anda gunakan untuk internet, WA, BBM, Line, bahkan bisa anda gunakan untuk GPS. 

Kalau ekonomi maju, pasti akan diikuti pula dengan kenaikan IHSG dalam jangka panjang. Dalam perioda 10 tahun mendatang, IHSG kemungkinan bisa mencapai posisi 20.000-22.000. Tidak menutup kemungkinan para investor asing akan terus menanamkan dananya di pasar saham Indonesia.  

Kalau anda ingin belajar saham, dan anda ingin investasi saham di pasar saham Indonesia, maka anda jangan ragu untuk mulai belajar saham. Kalau anda memiliki perusahaan yang bagus dan bertujuan investasi, maka ada baiknya anda tidak mudah terburu menjual saham.

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan bertanya apapun tentang saham, saya sangat welcome terhadap komentar rekan-rekan.