Website edukasi saham, ekonomi makro, rekomendasi, investasi saham, analisis saham dan strategi trading.

Analisa Saham: Beli Saham LQ45

El Heze

Sebagian trader saham prefer memilih saham-saham LQ45 buat trading. Karena pergerakan saham LQ45 lebih stabil, mayoritas sahamnya likuid dan grafiknya lebih mudah dianalisa, maka saham2 LQ45 cukup banyak diminati.

 

Tapi apakah dengan beli saham LQ45, akan menjamin anda pasti meraih profit lebih maksimal? Faktanya, tidak sedikit trader setelah beli saham LQ45, sahamnya justru turun dan nyangkut. 

Artinya, walaupun anda beli saham LQ45, namun hal ini sama sekali tidak menjamin kalau saham yang anda beli pasti profit. Saya selalu menyarankan pada trader agar: Tidak mencintai saham.

Jangan beranggapan kalau saham yang anda beli adalah saham yang teknikalnya bagus, atau sahamnya terkenal, berarti anda pasti untung. Anggapan2 ini akhirnya membuat trader gegabah dan lupa menganalisa sebelum beli. 

Trader tidak menyadari kalau sahamnya sudah terlalu mahal. Trader lupa menganalisa kalau marketnya lagi kurang mendukung buat trading saat itu.

Beli saham LQ45 adalah opsi pilihan trading saham yang bagus. Tapi apapun saham yang mau anda pilih, jangan pernah lupa untuk melakukan analisa. 

Di pos ini, kita akan paparkan fakta-fakta saham LQ45 untuk trading. Jika anda ingin memilih dan memprioritaskan saham2 LQ45 buat trading, ada baiknya anda perhatikan poin2 berikut: 

1. Saham LQ45 bisa mengalami perubahan tren dan fundamental

Indeks saham LQ45 diperbaharui setiap 6 bulan sekali yaitu Februari dan Agustus. Dalam perjalanannya, sangat mungkin saham2 yang sudah masuk di indeks LQ45 kemudian mengalami perubahan tren dan fundamental. 

Walaupun hanya ada beberapa saham seperti itu, tapi sangat mungkin saham2 indeks LQ45 trennya berubah drastis. Dalam perjalanannya, bisa jadi beberapa saham LQ45 pergerakannya jadi tidak likuid seperti dulu. 

Contohnya seperti yang pernah terjadi di saham MYRX. MYRX pernah masuk di daftar saham LQ45, dan saat itu likuiditasnya cukup tinggi. Namun karena masalah fundamental, saham MYRX turun terus, dan menjadi saham gocap. 

Saham MYRX sering terkena suspen, dan akhirnya pada periode selanjutnya, MYRX keluar dari anggota indeks saham LQ45. 

Sebagai trader saham, anda harus bisa memilih saham LQ45 yang bagus untuk trading dan tidak. Mayoritas saham LQ45 memang bagus dan likuid, namun dalam trading, tetap saja anda harus punya pertimbangan2 objektif dan tidak asal memilih saham.  

2. Saham LQ45 memiliki pola pergerakan dan momentum yang berbeda-beda 

Meskipun saham LQ45 likuid, grafiknya mudah dianalisa, namun setiap saham LQ45 memiliki potensi yang rebound atau kenaikan yang berbeda-beda. 

Momentum tiap saham tidak sama. Dari 45 saham di indeks LQ45 tidak mungkin semua saham akan naik di hari yang sama. Pasti ada beberapa saham yang punya potensi naik cepat. 

Ada saham2 LQ45 lainnya yang cenderung koreksi. Dan saham2 lainnya yang relatif sideways. Analisa tren, support resisten, momentum market, sektor saham sangat berpengaruh terhadap potensi naik turunnya saham tersebut dalam jangka pendek.  

Jika anda ingin memilih saham2 LQ45 buat traidng, anda tetap harus melakukan screening saham dengan benar. Pelajari juga full praktik cara screening saham bagus disini: Panduan Simpel & Efektif Screening Saham Bagus. 

Anda juga tidak mungkin mentradingkan 45 saham sekaligus. Dengan screening saham, anda akan mengetahui saham2 LQ45 mana saja yang potensinya bagus. Tujuannya, supaya anda punya STOCK PICK saham bagus, potensial yang siap untuk ditradingkan. 

Dengan screening saham, anda juga bisa lebih fokus untuk memilih beberapa saham saja yang paling bagus untuk trading, sehingga anda bisa menghindari saham2 yang trennya kurang bagus. 

3. Mayoritas saham LQ45 mengikuti pergerakan indeks     

Indeks LQ45 secara keseluruhan memiliki korelasi 99% terhadap pergerakan IHSG. Pada saat IHSG turun, mayoritas saham LQ45 akan cenderung koreksi. Demikian juga sebaliknya. 

Karena yang termasuk dalam daftar saham2 LQ45 adalah saham likuid, dan banyak juga saham big caps (saham blue chip). Oleh karena itu, saham LQ45 biasanya dijadikan sebagai acuan IHSG juga. 

Jadi buat anda yang ingin trading pada saham-saham LQ45, ada baiknya anda juga perhatikan kondisi IHSG-nya saat itu. 

I mean, kalau IHSG sedang turun banyak, maka sebaiknya anda tidak menggunakan modal terlalu besar untuk beli saham2 LQ45. Karena saat IHSG jatuh, mayoritas saham LQ45 juga turun. 

Sebaliknya, ketika IHSG sudah mulai ada tanda-tanda rebound atau naik, anda bisa mulai untuk membeli saham2 LQ45 yang sudah murah di harga bagus. Pelajari juga: Full Praktik Menemukan Saham Diskon & Murah.

Untuk saham2 non-LQ45 mungkin kondisi IHSG tidak terlalu berpengaruh. Namun di saham2 LQ45, korelasinya terhadap IHSG cukup besar.   

4. Analisis teknikal saham LQ45 

Sebelum membeli saham, apapun sahamnya, anda harus tetap melakukan analisis teknikal. Analisa teknikal untuk saham2 LQ45 pada umumnya sama dengan analisa chart saham2 lainnya. Dalam analisa chart, anda harus praktikkan kombinasi: 
  • Indikator praktis 
  • Support resisten
  • Analisa tren
  • Chart pattern dan candlestick
Semua itu harus anda terapkan jika ingin trading di saham LQ45. Jadi meskipun saham LQ45 merupakan saham2 unggulan di Bursa Efek, analisa chart tetap menjadi analisa utama. Jangan membeli saham tanpa pertimbangan apapun.

Buat anda para trader saham yang ingin mengincar saham2 LQ45, praktikkan analisa-analis diatas, supaya anda bisa screening saham lebih maksimal.

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan bertanya apapun tentang saham, saya sangat welcome terhadap komentar rekan-rekan.