Website edukasi saham, ekonomi makro, rekomendasi, investasi saham, analisis saham dan strategi trading.

Menjadi Master Saham

Di pasar saham, kita sering mendengar istilah master saham, pakar saham, ahli saham atau istilah2 serupa yang ditujukan pada orang-orang yang memang jago di bidang saham.  


Kalau trader menganggap seseorang sebagai master saham, banyak trader pasti akan berusaha untuk mengikuti jejak master-nya tersebut. 

Bahkan banyak trader yang ingin mendapatkan bocoran-bocoran saham yang pasti bisa menghasilkan profit dari para pakar saham yang dianggap bisa memberikan saham-saham yang pasti naik tanpa harus menganalisa sendiri. 

Tapi sadarkah anda, bahwa anda sendiri sebenarnya juga bisa menjadi MASTER SAHAM. Anda juga bisa menjadi seorang pakar yang ahli dalam trading. 

"Masa sih?" Tanya anda. 

Tentu bisa. Sayangnya banyak trader tidak menyadari bahwa setiap dari anda adalah unik dan juga bisa menjadi trader sukses. Menurut saya, seseorang dapat dikatakan master saham apabila: 
  • Mampu memilih saham secara mandiri 
  • Paham cara dan seni menghadapi market 
  • Punya trading plan dan pilihan saham yang jelas
  • Punya analisa-analisa pribadi buat trading / investasi  
Lalu bagaimana cara supaya anda bisa menjadi master saham? Anda bisa praktikkan cara-cara berikut untuk bisa menjadi master saham: 

1. Memulai belajar saham otodidak

Untuk menjadi master saham, anda harus mengalami sendiri bagaimana menghadapi market, memilih saham, menyusun strategi trading simpel dan terbaik buat anda. Intinya, anda harus belajar saham otodidak / mandiri.  

Karena tidak ada kesuksesan (di bidang apapun) yang bisa anda raih tanpa anda terjun dan praktikkan sendiri. Dalam trading saham juga sama. Belajar saham mandiri merupakan langkah awal paling penting yang harus anda terapkan supaya anda bisa jadi trader yang mahir. 

Di web Saham Gain ini, anda bisa pelajari full praktik belajar saham mandiri melalui ebook-ebook saham, dan anda akan diarahkan langsung untuk memilih saham secara mandiri, serta praktik menghadapi market. Anda bisa mendapatkan ebook-ebooknya disini: 

Dengan belajar saham otodidak, anda akan memahami sendiri cara memilih saham, cara menghadapi market saat bullish, bearish maupun sideways. Ketika anda bisa menjadi trader mandiri dan tidak bergantung pada grup / rekomendasi2 premium, disitulah anda bisa menjadi master saham.

2. Memiliki analisa simpel yang bisa diterapkan langsung 

Supaya bisa menjadi trader yang mahir, anda harus punya analisa-analisa simpel yang dapat anda terapkan untuk trading dan anda dapat konsisten menggunakannya. 

Kebanyakan trader saham berusaha untuk mencari analisa-analisa yang rumit dengan berbagai macam indikator dengan anggapan semakin banyak variasi analisa, profitnya semakin maksimal. 

Padahal semakin banyak analisa yang anda gunakan, analisa anda justru semakin tidak efektif. Kunci agar anda bisa menjadi master saham: Anda harus punya pedoman analisa saham simpel yang bisa anda terapkan untuk anda sendiri, sehingga anda tidak bergantung pada trader lain.  

Suatu analisa dikatakan simpel dan efektif, jika analisa tersebut membuat anda bisa mengambil keputusan saham2 terbaik buat trading. Tapi jika selama ini anda merasa analisa-analisa yang anda gunakan justru membuat anda jadi tambah bingung, anda harus segera mengevaluasi kembali. 

3. Mulai secara bertahap dari level pemula 

Menjadi master saham harus dimulai secara bertahap. Orang-orang yang sukses di bidangnya pun juga memulai dari nol. Jadi mulailah trading bertahap yaitu:  
  • Mulai dengan modal kecil (Rp1-3 juta)
  • Pelajari analisa2 saham secara mandiri
  •  Pilihlah saham-saham yang risikonya kecil 
  • Hindari menetapkan target2 profit yang tidak realistis 
  • Selalu sesuaikan analisa trading dengan pengalaman anda 
  • Belajarlah memilih saham yang bagus, dan menekan risiko kerugian
Kalau anda sudah mulai tidak rugi, anda sudah bisa memilih saham, anda bisa mengelola modal Rp1-3 juta, barulah anda bisa naik level, yaitu menambah modal, menambah jumlah diversifikasi saham, mengembangkan lagi analisa2 teknikal yang anda pakai. 

Seringkali para trader pemula ingin segera sukses meraih profit besar. Tetapi hal ini tidak diimbangi dengan pengalaman dan skill trading yang matang. 

Trader nekad beli saham pakai modal besar, memilih saham gorengan yang pada akhirnya membuat trader rugi, karena trader tidak memahami sendiri saham-saham apa yang dibeli. 

MENJADI MASTER SAHAM SENDIRI ITU LEBIH BAIK 

Jadi anda sebenarnya bisa menjadi master saham untuk diri sendiri. Dan itu jauh lebih baik ketimbang anda hanya bergantung 100% pada "master-master" saham yang dianggap sebagai panutan. 

Sayangnya tidak semua "master" memiliki strategi dan karakter trading yang sama dengan anda. Dan tidak semua trader bisa selau membimbing anda 100% di pasar saham. Kalau anda hanya bergantung pada "para master" tanpa anda masuk sendiri dan praktik di market, jangan harap anda bisa ikutan menjadi master saham. 

Intinya dengan tiga poin ini tadi: Belajar saham mandiri, memiliki panduan trading yang jelas dan memulai secara bertahap. Itu adalah kunci utama supaya anda bisa menjadi sophisticated trader alias trader yang canggih yang bisa tetap bisa tenang dan tahu apa yang harus dilakukan dalam kondisi market apapun.

Anda nggak perlu membandingkan diri anda dengan trader lain yang bisa profit lebih banyak. Anda cukup lihat progress2 yang ada dalam diri anda. 

Disitulah anda bisa melihat apakah anda memilki perkembangan trading yang jauh lebih bagus atau justru sebaliknya. Kemudian, anda bisa mengevaluasinya. 

Bukankah jauh lebih baik jika anda bisa menjadi master saham untuk diri anda sendiri? Tertarik menjadi master saham? Praktikkan langkah2 yang ada di pos ini. SALAM PROFIT. 

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan bertanya apapun tentang saham, saya sangat welcome terhadap komentar rekan-rekan.