Website edukasi saham, ekonomi makro, rekomendasi, investasi saham, analisis saham dan strategi trading.

Alasan Membeli Saham Unilever

Unilever merupakan salah satu saham pilihan untuk trader maupun investor yang ingin menanamkan saham untuk jangka panjang. Rekan-rekan investor pemula seringkali menanyakan pendapat tentang saham Unilever untuk disimpan jangka panjang. 



Tapi benarkah saham UNVR benar-benar bagus untuk jangka panjang? Benarkah jika anda investasi di saham UNVR anda akan mendapatkan profit yang besar dalam jangka panjang? Ada beberapa alasan membeli saham Unilever, yang biasanya dilakukan para investor:  

1. Brand ternama

Saham Unilever banyak diincar karena memiliki brand image yang sangat bagus. Produk-produk Unilever sangat mudah kita jumpai di market, baik di supermarket, minimarket hingga toko-toko kecil sekalipun. 

Kekuatan brand image inilah yang juga berperan penting dalam menopang fundamental perusahaan. Jika suatu perusahaan memiliki keberlangsungan usaha yang jelas, apalagi menjadi market leader di sektor industrinya, maka sahamnya menarik, likuid, banyak diincar dan lebih mudah naik.

Atas alasan inilah banyak investor yang ingin membeli Unilever untuk investasi jangka panjang.  

2. Saham defensif 

Unilever merupakan salah satu saham defensif, artinya saham tersebut cenderung lebih stabil pergerakannya. Saham defensif biasanya perusahaannya memiliki produk2 yang selalu dibutuhkan masyarakat dalam keadaan apapun. 

Produk2 Unilever seperti sabun, shampo, pasta gigi, peralatan kebutuhan rumah tangga, selalu dibutuhkan masyarakat dalam keadaan apapun. Ditambah brand image yang bagus, membuat saham Unilever punya pergerakan yang lebih stabil. Anda bisa perhatikan chart UNVR selama 1 tahun berikut: 

Saham Unilever
Selama 1 tahun, pergerakan saham Unilever tidak memiliki fluktuatif yang terlalu tinggi. Saham UNVR cenderung sideways dan bergerak di range lebih stabil walaupun kondisi market relatif turun. 

3. Fundamental bagus 

UNVR memiliki kinerja keuangan yang paling unggul di sektor industrinya, baik dari segi perolehan laba bersih, ROE,  company size dibandingkan perusahaan2 di satu sektor industri. 

UNVR masuk di sektor industri consumer goods, sub sektor Industry Comestic and Household. Anda bisa lihat disini: Sektor Perusahaan Industry Comestic and Household. 

Fundamental UNVR yang sangat mapan, membuat saham UNVR banyak diincar oleh trader maupun investor. Pada tahun 2003, harga saham UNVR berada di kisaran 3.000-an. Dalam 10-15 tahun, harga saham UNVR sudah naik ke kisaran 44.000-50.000. 

4. Harga lebih terjangkau 

UNVR sudah melakukan stock split menjadi Rp8.000-9.000, sehingga harga sahamnya jauh lebih terjangkau. Sebelumnya, harga saham UNVR yang sempat menyentuh angka Rp45.000-50.000. Sehingga, untuk beli 1 lot sahamnya anda harus mengeluarkan modal sebesar minimal Rp4.500.000. 

5. Dividen rutin 

UNVR memiliki Earning Per Share (EPS) yang besar, serta pertumbuhan kinerja lebih stabil, sehingga UNVR mampu membagikan dividen yang rutin dengan nilai dividen per saham yang cukup besar. 

Itulah analisa-analisa mengama membeli saham Unilever itu bagus untuk jangka panjang. Intinya, dapat kita simpulkan bahwa saham UNVR dapat memberikan RASA AMAN. 

Anda membeli saham UNVR berarti anda membeli saham perusahaan yang kinerjanya mapan. Anda dapat dividen rutin setiap tahun. 

BENARKAH UNVR BENAR-BENAR MENGUNTUNGKAN?

Tetapi mengingat UNVR adalah saham cukup defensif, sudah mapan di sektornya, maka kenaikan saham UNVR juga tidak terlalu cepat. Kenaikan UNVR dari 3.000 tahun 2003 ke 45.000 adalah sebesar  1.400%. 

Namun kenaikan ini dicapai dalam waktu 15 tahun. Artinya dalam 1 tahun, kenaikannya "hanya" 93%. Sedangkan saham2 growth stock ada yang bisa naik sampai diatas 200% dalam setahun seperti TKIM, INKP, NIKL. Tapi tentu saja, daya tahan tren jangka panjang saham UNVR lebih teruji. 

Di satu sisi, valuasi saham (Price Earning Ratio / PER) Unilever cukup mahal dibandingkan perusahaan2 di satu sektor industrinya. 

Jadi kalau anda bertanya apakah menyimpan saham Unilever itu menguntungkan? Jawabannya: Ya Unilever adalah saham yang menguntungkan untuk jangka panjang. 

Namun semua juga kembali pada preferensi anda sebagai investor. Kalau anda ingin mendapatkan profit lebih cepat, maka Unilver bukan pilihan yang tepat, karena pergerakan sahamnya cenderung stabil. 

Sebaliknya, jika anda ingin menyimpan saham dengan kenaikan lebih stabil. Anda ingin memiliki rasa aman investasi dalam waktu panjang, UNVR bisa menjadi pilihan.  

Namun untuk membeli saham UNVR, anda juga perlu memperhatikan momentum2 yang tepat. Jika saham UNVR sudah mulai di ujung tren naik, anda bisa tunggu turun terlebih dahulu, supaya bisa mendapatkan harga yang lebih murah. 

Karena biar bagaimanapun, tidak ada saham yang kebal terhadap koreksi. Pelajari juga: Full Praktik Menemukan Saham yang Akan Turun. Sebaliknya, ketika saham UNVR sudah turun banyak, anda bisa membeli lebih banyak. 

Kalau saham UNVR sudah jatuh, harganya akan lebih cepat naik. Saham2 blue chip sekelas UNVR akan lebih banyak diincar ketika harganya sudah mulai murah.

Jadi walaupun anda ingin membeli saham yang kinerjanya bagus, anda harus tetap perhatikan faktor2 analisa, yaitu fundamental, teknikal dan analisa market. 

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan bertanya apapun tentang saham, saya sangat welcome terhadap komentar rekan-rekan.