Website edukasi saham, ekonomi makro, rekomendasi, investasi saham, analisis saham dan strategi trading.

Cara Belajar Saham yang Efektif & Profit

Ada banyak sekali metode, cara dan sarana belajar saham yang bisa anda terapkan untuk memahami ilmu di pasar saham baik untuk trading maupun investasi. Namun dengan banyaknya cara, metode dan sarana belajar saham membuat anda harus pintar memilih cara belajar saham yang benar



Ingat bahwa semakin banyak sumber belajar saham yang anda ikuti, bukan berarti anda pasti semakin profit

Di zaman yang serba canggih, di mana anda bisa trading saham hanya dengan klik tombol buy sell sambil duduk di ruangan pribadi anda, semakin banyak pula tawaran dan ajakan untuk membeli sistem-sistem trading yang 'katanya' bisa mendapatkan untung besar tanpa harus menganalisa saham sendiri.

Di grup, forum2 saham, ataupun ketika saya pribadi update status tentang saham di Grup Facebook Saham Gain, seringkali ada komentar-komentar yang nggak nyambung.. Seperti ini contohnya: 


Jika anda belajar saham dengan cara-cara berikut: 

  • Mengikuti semua grup / forum saham untuk mencari informasi saham bagus. 
  • Membayar puluhan juta untuk mengikuti seminar atau membeli sistem trading tertentu dengan abal-abal: "Bisa untung tanpa analisa", "Kaya hanya 5 menit dari saham". 
  • Mengandalkan orang lain untuk memberikan rekomendasi saham yang langsung bisa untung besar. 
  • Mengikuti banyak grup saham tanpa paham ilmu trading yang sesungguhnya (sangat berbahaya untuk trader). 

Maka itu bukanlah cara belajar saham yang efektif. Apa yang saya tulis ini juga berdasarkan dari pengalaman banyak rekan trader yang berkonsultasi karena pernah mengalami kerugian besar, hampir bangkrut dari saham karena mengikuti cara-cara diatas.

Karena trader mengikuti terlalu banyak sumber belajar saham. Trader mendengarkan opini-opini trader lain tentang saham tertentu (yang belum tentu benar). Trader sibuk mencari saham-saham yang bisa naik cepat melalui grup... 

Ujung-ujungnya, trader justru tidak tahu apa yang harus dilakukan ketika berhadapan dengan pasar saham. Trader saham bingung saham apa yang harus dipilih. Trader bingung harus pakai analisa apa untuk membeli saham.. 

Hal ini membuat banyak hal penting yang harusnya anda pelajari untuk trading (analisa teknikal, analisa market, mengatur psikologis, manajemen modal anda), akhirnya terluput begitu saja.

Sayangnya, banyak trader saham yang masuk ke pasar saham tanpa melalui edukasi dan pengetahuan saham yang layak. Akhirnya, trader saham punya mindset: "Beli saham = cepat kaya."

Dengan mindset seperti ini, akhirnya trader terus mencari cara-cara yang instan melalui poin-poin diatas itu tadi. Trader mengikuti semua grup saham. Bahkan membayar puluhan juta untuk mengikuti seminar, membeli software2 tertentu yang menjanjikan profit tanpa anda perlu tahu ilmu saham yang sesungguhnya. 

Tanpa sadar, trader sudah membuang banyak WAKTU, banyak UANG, yang sebenarnya itu semua bisa anda investasikan untuk memperkaya skill trading anda. Sayang sekali kan? 

Maka dari itu, jangan sampai ini terjadi pada anda. Boleh saja jika anda ingin belajar saham dari berbagai sumber. Anda mau belajar dari para senior di grup. Anda mau belajar dari orang lain... Itu hak anda. 

Namun pesan saya, jangan melupakan analisa saham yang sesungguhnya. Jangan hanya karena anda ingin untung besar di saham, anda mencari cara-cara "cepat" tanpa memahami ilmunya.

BELAJAR SAHAM YANG EFEKTIF & PROFIT 

"Jadi gimana caranya belajar saham yang efektif Bung Heze?" Tanya anda semakin penasaran. 

Karena ada banyak sumber yang bisa anda gunakan untuk mendapatkan informasi2 tentang saham, anda harus bisa to the point dalam belajar saham sehingga anda bisa menjadi trader saham yang mandiri. Berikut cara-cara belajar saham efektif yang harus anda terapkan:

1. Pahami ilmu analisa teknikal, fundamental 

Belajar saham yang efektif adalah ketika anda bisa FOKUS untuk mendalami analisis teknikal (charting) dan analisa fundamental. Karena senjata utama yang nantinya anda gunakan untuk memilih saham2 potensial ya berasal dari analisa-analisa tersebut. 

Anda bisa pelajari juga materi2 dan full praktik untuk trading saham untuk level trader pemula - expert disini: 3 Ebook Saham Piilihan Trader Terbaik. Dan pelajari analisis fundamental saham disini: Ebook Analisis Fundamental Saham.  

Kalau anda sekarang sedang fokus untuk terus belajar, riset analisa-analisa teknikal saham di Bursa Efek, langkah belajar saham yang anda lakukan sudah benar. 

2. Pahami cara memilih saham, menyusun trading plan, manajemen modal 

Ujung-ujungnya anda harus bisa memilih saham sendiri. Anda harus bisa menyusun portofolio. Anda harus bisa mengembangkan modal trading yang anda pakai. 

Oleh karena itu, melakukan analisa-analisa screening saham, belajar menyusun trading plan, belajar mengelola modal trading adalah bagian dari belajar saham yang efektif. Kalau anda memahami cara memilih saham, anda punya trading plan, maka anda sudah memiliki persiapan yang baik untuk menghadapi pasar saham. 

Pelajari juga cara-cara screening saham bagus disini: Panduan Simpel & Efektif Memilih (Screening) Saham Bagus. 

3. Belajarlah dari sumber yang paling bagus untuk anda 

Seperti yang sudah kita bahas, ada banyak sumber belajar saham. Tetapi kalau anda belajar dari semua sumber. Anda gabung di puluhan grup saham. Anda terus mencari seminar-seminar saham... Anda mencari trader saham yang bisa memberikan anda rekomendasi. 

Justru anda akan membuang waktu dan tidak bisa fokus. Saran saya, pilihlah sumber belajar saham yang paling cocok untuk anda. Caranya? 

Pilih 1-2 sumber belajar saham, di mana setelah anda mengikutinya, membuat anda menjadi jauh lebih paham cara trading dan investasi yang benar. Pilihlah sumber belajar saham yang memberikan anda edukasi dan pemahaman yang benar tentang cara menghadapi market. 

Web Saham Gain ini juga bisa anda gunakan sebagai salah satu media belajar saham, untuk meningkatkan pemahaman dan seni dalam menghadapi market. Baik melalui tulisan-tulisan free yang sering saya ulas disini maupun melalui: Ebook Trading Saham Pemula - Expert dan Ebook Analisis Fundamental Saham. 

Hindari sumber-sumber belajar saham yang tidak memberikan edukasi saham yang baik, dan hanya memberikan janji profit besar, cepat kaya tanpa dasar analisa yang jelas. 

4. Perbanyak analisis saham mandiri / otodidak 

Belajar saham yang efektif terjadi jika anda selalu memperbanyak analisis saham, dan bersedia untuk belajar saham secara mandiri / otodidak. Baca juga: Langkah-langkah Belajar Saham Otodidak.

Mau tidak mau, anda sendirilah yang harus mengambil keputusan trading saham. Semakin banyak anda melakukan analisa saham secara mandiri, anda akan semakin paham saham2 apa yang bagus, kapan waktunya trading, kapan waktunya berhenti trading. Dari sinilah anda bisa mencetak profit yang lebih konsisten. 

APAKAH BELAJAR SAHAM YANG ANDA LAKUKAN SUDAH EFEKTIF?

Cara mengetahui apakah belajar saham yang anda lakukan sudah efektif atau belum, bisa anda nilai dari poin-poin berikut: 

1. Anda bisa menganalisis saham secara mandiri
2. Anda tidak mengandalkan orang lain dalam memilih saham 
3. Anda paham cara meminimalkan kerugian di saham
4. Anda sudah bisa mulai meraih profit di saham, walaupun mungkin belum terlalu besar
5. Anda bisa memilih saham yang baik untuk trading (tidak gambling)
6. Anda tidak perlu mengeluarkan uang puluhan juta untuk belajar saham 
7. Anda paham ilmu analisa teknikal dan fundamental
8. Anda bisa menyusun trading plan pribadi
9. Anda bisa mengatur manajemen modal 
10. Psikologis anda semakin berkembang (tidak gampang panik, lebih tenang ambil keputusan). 

Belajar saham yang efektif terjadi jika anda sudah bisa menganalisa saham secara otodidak (poin pertama). Kalau anda bisa analisis saham mandiri... So yeah... Berarti belajar saham yang anda lakukan berhasil dan efektif. 

Dan poin-poin lainnya (poin 2-10) juga harus anda alami sendiri dalam trading. Kalau anda bisa meminimalkan kerugian, bisa screening saham, paham cara mengatur psikologis, maka dapat dikatakan level trading anda sudah meningkat. 

Kalau belajar saham yang anda lakukan sudah efektif dan mulai menghasilkan profit, yang perlu anda lakukan selanjutnya adalah terus mengasah skill trading anda melalui praktik-praktik trading. 

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan bertanya apapun tentang saham, saya sangat welcome terhadap komentar rekan-rekan.