Website edukasi saham, ekonomi makro, rekomendasi, investasi saham, analisis saham dan strategi trading.

Analisa Saham FREN

El Heze
Saham FREN adalah salah satu saham yang sering menjadi trending topic di kalangan trader saham. Fluktuatif saham FREN yang sangat cepat membuat saham FREN menjadi semakin menarik bagi trader jangka pendek. 

Terkait saham FREN yang seringkali dibicarakan, saya juga sering menerima pertanyaan dari rekan2 terkait bagaimana prospek saham FREN? Apakah FREN bisa balik lagi ke 1.000? Apakah FREN layak untuk trading? Dan masih banyak pertanyaan lainnya. 

ANALISA TEKNIKAL SAHAM FREN

Sekarang kita coba perhatikan analisa teknikal FREN berikut... 

Analisa teknikal saham FREN
Dari analisa teknikal, kita bisa melihat pola pergerakan FREN yang sangat volatil.. Anda bisa perhatikan tanda-tanda lingkaran diatas, di mana saham FREN dengan mudahnya turun puluhan persen dalam waktu hanya sehari dua hari. 

Anda yang sering cek saham FREN secara real time, anda pasti sering menemukan momen2 di mana FREN bisa turun sampai 23% hanya dalam sehari. Sebaliknya, FREN juga bisa naik 15% lebih dalam sehari.

FREN ini kerap kali dijatuhkan harganya setelah naik atau sideways di rentang harga tertentu.. Namun sisi negatifnya, tren saham FREN ini cenderung downtrend (dari harga 320-an ke 170-an hanya dalam waktu 4 bulan). 

Disinilah ada peran bandar yang besar untuk melakukan akumulasi dan distribusi besar-besaran yang bisa menjatuhkan saham FREN dalam waktu sangat singkat, sehingga tren saham FREN ini polanya nggak karuan. 

Banyak saham gorengan yang setelah dijatuhkan dari harga-harga tertinggi, sahamnya nggak balik lagi. Sehingga saham FREN ini secara teknikal sangat rawan untuk trader. 

Karena saham FREN ini sering jadi trending topic, khususnya banyak trader yang pamer cuan cepat dari saham ini, akhirnya trader2 pemula ikutan beli saham FREN, padahal saat itu saham FREN sudah mulai turun. 

Dan kita sendiri tahu bahwa sekali turun, FREN bisa turun puluhan persen dalam waktu singkat. Sehingga saya sering menerima cerita, curhat, pendapat trader yang nyangkut di saham FREN dengan floating loss yang besar. 

Jadi analisalah sebelum anda membeli saham. Jangan hanya mengikuti apa kata orang lain. Jangan hanya mengikuti apa yang kelihatannya menarik. Pasar saham itu banyak jebakan, maka anda harus punya analisa2 tradin independen.  

ANALISA FUNDAMENTAL SAHAM FREN 


Secara fundamental, FREN dapat saya katakan kurang baik. Kita bisa lihat dari tren laba-nya, di mana FREN selalu mencetak rugi bersih. Anda bisa lihat laporan keuangan FREn selama beberapa tahun kebelakang, FREN selalu mencetak rugi bersih operasi. 

Historis saham FREN juga kurang baik, di mana tahun 2012 FREN melakukan reverse stock split (RSS). Kita tahu bahwa RSS ini merupakan aksi korporasi yang sering dianggap sebagai bad news. Baca juga: Reverse Stock Split yang Merugikan.

Jadi kalau anda tanya kenapa saham FREN turun terus, ya jelas saja, fundamental FREN juga tidak mencerminkan kinerja yang baik. Harga saham akan kembali ke faktor fundamentalnya. 

Yup, jadi bisa kita simpulkan bahwa FREN ini adalah emiten yang kurang baik secara fundamental, dan teknikal saham FREN juga kurang bagus (khususnya untuk trader2 konservatif). 

SAHAM FREN: KESIMPULAN

Nah, untuk anda para teknikalis yang cenderung konservatif dalam trading (anda yang ingin swing trading, positioning trading), maka saham FREN tentu saja sangat berisiko untuk anda. Secara pergerakan tren yang kita ulas tadi, tren saham FREN juga sangat jelek. 

Dan sudah banyak kasus di mana saham2 yang dijatuhkan bandar harganya nggak balik lagi. Kalau anda sering baca2 tulisan di web Saham Gain ini, saya sudah sering mengulasnya. 

Demikian juga untuk fundamentalist, tentu saham FREN adalah saham yang belum layak untuk investasi.

Namun untuk anda trader jangka pendek, khususnya scalping trader, FREN adalah saham yang bisa menjadi opsi trading menitan. Tetapi tentunya, untuk saham2 seperti ini anda juga harus membatasi risiko, dan manajemen modal yang baik. 

Akhir kata, baik anda trading maupun investasi, anda harus menganalisa terlebih dahulu. Saham FREN misalnya, terlihat menarik karena bisa naik puluhan persen dan sering jadi trending topic. 

Tetapi lihatlah juga risikonya, di mana saham FREN bisa turun puluhan persen dalam waktu singkat, bahkan penurunannya lebih cepat dari kenaikannya. Pertimbangkan analisa2 trading sesuai dengan karakter anda, and don't be greedy.

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan bertanya apapun tentang saham, saya sangat welcome terhadap komentar rekan-rekan.