Website edukasi saham, ekonomi makro, rekomendasi, investasi saham, analisis saham dan strategi trading.

Tips Belajar Saham untuk Level Intermediate (Menengah)

Di pos ini: Tips Belajar Saham untuk Pemula, saya sudah menjelaskan secara step-by-step apa yang harus dilakukan jika anda adalah seorang pemain saham pemula atau awam yang memiliki niat belajar di dunia saham. Di pos ini saya akan menjelaskan apa yang harus anda lakukan jika anda adalah seorang pemain saham intermediate (trading 3-5 tahun, tergantung pengalaman).

Jika anda adalah pemain saham level intermediate atau level menengah berikut adalah tips-tips belajar yang saya sarankan agar anda mulai bisa mencetak profit di pasar saham.

1. Latih terus sistem trading yang anda gunakan


Kalau anda seorang pemain saham menengah, hendaknya anda sudah mulai memiliki sistem trading yang jelas dan anda harus mulai terus melatihnya. Pemain saham menengah tidak saya sarankan untuk terus menerus mengganti-ganti sistem trading yang digunakan. 

Sistem trading yang jelas itu yang seperti bagaimana Bung Heze? Tanya anda

Sistem trading yang jelas berarti anda sudah menetapkan apakah anda ingin trading jangka pendek, swing trading, day trading, atau investasi saham (long term). Jangan sampai anda menjadi investor, kemudian anda menjadi swing trader lalu anda berganti lagi menjadi scalper trader. Kalau anda demikian, berarti anda belum bisa dikatakan sebagai pemain saham level intermediate. 

2. Lakukan screening saham yang cocok untuk anda

Pemain saham menengah harus mulai belajar untuk memiliki saham-saham pilihan. Saham-saham pilihan bisa mengarahkan anda untuk trading pada arah yang benar. Pemain saham level menengah harus mampu melakukan screening karena inilah yang anda butuhkan ketika nanti anda sudah menjadi level expert. 

Namun untuk pemain saham menengah, mereka masih harus terus belajar untuk melakukan screening alias stock pick saham. Melakukan screening saham pernah saya bahas di pos ini: Cara Melakukan Screening Saham. 

3. Mulai mengurangi 'ketergantungan' pada para analis maupun rekomendasi

Kalau anda masih pemain saham pemula, saya menyarankan pada anda untuk selalu belajar banyak-banyak dari para rekomendasi saham, analis dan lain2. Tapi jika anda adalah pemain saham level menengah anda harus bisa mulai main saham secara lebih mandiri. 

Tidak ada salahnya jika anda belajar dan masih sedikit tergantung dari para rekomendasi dan analis, tetapi anda harus mulai mengurangi ketergantungan tersebut. Anda harus sudah mulai mampu trading mandiri. 

Anda harus coba melakukan analisa saham sendiri. Nggak ada salahnya belajar dari berbagai sumber, tetapi untuk pemain saham level menengah anda harus sudah bisa lebih mandiri dalam mengambil segala keputusan. 

4. Harus sudah memiliki trading plan yang jelas


Pemain saham menengah harus memiliki trading plan yang jelas. Mau beli saham apa, beli di harga berapa, jual di harga berapa. Walaupun demikian pemain saham level menengah biasanya masih belum mampu secara utuh menepati trading plan yang sudah dijalankan. Oleh karena itu, pemain saham level menengah harus mulai banyak belajar untuk mengontrol emosi dan psikologis trading. Silahkan baca poin nomor 5.  

5. Mulai belajar mengontrol emosi dan psikologis trading 

Sebenarnya baik pemain saham pemula, menengah maupun expert anda perlu mempelajari dengan benar emosi dan psikologis trading. Saya memberikan materi lengkapnya disini: Ebook Saham. Semoga bisa bermanfaat untuk anda. Tapi pada level menenah inilah anda perlu menggenjot pembelajaran anda mengenai kontrol emosi dan psikologi. 

"Memangnya kenapa harus level menengah Bung Heze?" Tanya anda penasaran 

Level menengah adalah level yang menentukan bagi anda, apakah anda bisa menjadi pemain saham expert atau justru "kembali lagi ke level pemula". Pemain saham yang bisa mengontrol emosi dan menerapkan psikologi trading yang benar, akan mampu menjadi pemain saham expert. 

Kalau psikologi anda di dunia saham sudah terbentuk dengan baik, maka ketika anda sudah menjadi pemain saham pro, anda hanya perlu mengasah dan meneruskan saja apa yang sudah anda pelajari pada level intermediate.
Baca juga: Tips Belajar Saham untuk Level Expert.

4 komentar:

  1. Bung Heze , mohon analisa WSBP dong.. sy udah lelah nunggu cuan drnya , terlihat skr akan teknikal rebound , apa sdh saatnya buy ? makasih ....

    ReplyDelete
    Replies
    1. WSBP 480 support kuat.. jika 474 jebol, WSBP bisa turun lagi... selama 2 bulan WSBP masih sideways, saya belum menyarankan untuk buy

      Delete
    2. Saya baca WSBP ada rencana buyback , apakah ini akan jadi sentimen positif ?

      Delete
    3. Buyback memang bertujuan untuk mengangkat harga saham. Tapi bukan berarti ketika buyback harga saham akan langsung naik..

      Anda bisa baca2 artikel tentang buyback saham disini: http://www.sahamgain.com/2016/11/apa-itu-buy-back-saham.html

      Delete

Silahkan bertanya apapun tentang saham, saya sangat welcome terhadap komentar rekan-rekan.